Friday, November 29, 2019

Tutorial Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw


Tutorial Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw

Tutorial Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw

Halo teman – teman yang masih semangat belajar desain grafis dengan menggunakan coreldraw, tutorial hari ini yang akan mimin bagikan ke teman – teman  cara bagaimana membuat garis gelombang secara teratur dengan menggunakan coreldraw. Dimana hasilnya seperti gambar dibawah ini

Tutorial Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw


Fungsi penggunaan garis gelombang banyak fungsinya misalnya untuk membuat bagde sticker atau hiasan ornament. Setidaknya ada dua langkah cara untuk membuatnya. Berikut ini adalah langkah – langkah cara membuat.

Cara Pertama dengan Graph Paper

Langkah pertama  dengan menggunakan bantuan table kotak yaitu fitur pada menu toolbox graph paper seperti gambar dibawah ini. Kolom 1 dengan rows 8 kotak atau disesuaikan dengan selera teman – teman.
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw


Langkah kedua, silahkan pergi ke menu toolbox dan plih tools draw tool > pen tool kemudian buatlah garis zig zag sesuai kotak yang telah dibuat dengan menggunakan graph paper. Kemudian pisah garis tersebut  Seperti gambar  bawah ini

Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw

Langkah ketiga, setelah itu pergi ke menu toolbox > pilih Shape tool untuk mengedit garis yang berupa outline dengan bantuan Curve pada menu propertybar agar membentu sudut round. Seperti gambar dibawah ini

 
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw
Keterangan :
1.       Garis yang sebelum dibuat.
2.       Block garis tersebut dengan menggunakan shape tool pada menu toolbox
3.       Kemudian untuk mengubah sudut garis lancip pada garis tersebut menjadi round pergi ke menu property bar dan pilih icon seperti diatas.
4.       Maka secara otomati garis sudut lancip akan menjadi round.

Untuk lebih jelas dan ringkas untuk mudah dipahami silahkan lihat gambar gif dibawah ini.

 
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw

Cara kedua dengan Fitur Distort.


ada cara yang lebih mudah dari cara pertama yaitu menggunakan fitur distort pada menu toolbox di coreldraw.

Langkah pertama, silahkan teman- teman buat garis seperti sebelumnya dengan menggunakan draw tool yaitu pen tool.

Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw
Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw


Langkah kedua, silahkan pergi ke menu toolbox > distort ( gambar diatas ) kemudian pilih preset “ Stamp” kemudian atur dengan pergi bagian menu property bar maka hasil akhirnya  akan membuat objek lancip dari yang sebelumnya garis objek lurus.

Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDrawCara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw



Langkah ketiga, sama seperti langkah pada cara pertama yaitu membuat garis lancip menjadi round dengan menggunakan bantuan shape tools lihat pada gambar dibawah.

 Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw Cara Membuat Garis Gelombang secara teratur dengan menggunakan CorelDraw

Demikian, tutorial kali ini bagaimana cara membuat sebuah garis bergelombang yang teratur dengan menggunakan coreldraw melalui dua cara, cara pertama dengan graphpaper dan cara kedua dengan menggunakan fitur distort. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk dibagikan ke teman-teman lainya agar menjadi kebaikan bagi teman-teman juga.

No comments: